30 Juli 2013: USDJPY - H4
Lanjut dari pembahasan post sebelumnya.
Setelah support kuat di area 98.00 - 98.50 ditembus (sekarang menjadi resistance), saya melihat begitu banyak euforia di kalangan trader dunia, terutama di forum-forum internasional. Alangkah baiknya kita tidak ikut terlalu senang dulu.... kenapa?
Banyak data US minggu ini, belum tahu hasilnya apakah mendukung kenaikan USD atau tidak. Selain itu belum ada perubahan kebijakan dari Jepang perihal stimulus besar-besarannya untuk mengangkat perekonomian mereka dari stagnasi.
Namun ada kabar baiknya, salah satu yang bisa menjadi leading indicator bisa dilihat di .... NIKKEI ! ya, Nikkei bisa menjadi penentu kemana pergerakan Yen selanjutnya, jika Nikkei jatuh maka USDJPY akan ikut dan sebaliknya. Nikkei dan Yen saling tarik menarik, jadi perhatikanlah.
Kemundian di kotak kecil warna putih terdapat beberapa H4 candle yang bertahan disana, itu adalah area keseimbangan baru sambil menunggu katalis selanjutnya, dan area itu juga merupakan "potensi" dari bentukan falling channel (lihat gari warna kuning). Jika bertahan maka harga akan terangkat dulu ke area resistance atau kemungkinan paling jauh bisa sampai 100.00.

0 comments:
Post a Comment